Persibat Batang Berhasi Mengkandaskan Blitar Bandung United 2-1 Pada Laga Kompetisi Liga 2

Persibat Batang Berhasi Mengkandaskan Blitar Bandung United 2-1 Pada Laga Kompetisi Liga 2 
Batang - Persibat Batang mampu meraih poin penuh setelah berhasil mengkandaskan Kesebelasan Blitar Bandung United 2-1 pada laga kompetisi Liga 2 Tahun 2019 yang berlangsung di Gor Moh Sarengat Batang, Sabtu (7/9/19).

Persibat sempat tertinggal 0-1, setelah pemain Blitar Bandung United Agung Mulyadi pada menit ke-48 menjebol gawang Persibat yang dijaga oleh Mukhti Alhaq.

Tertinggal, Persibat Batang terus menggedor lini pertahanan lawan berusaha menyamakan kedudukan skor.

Tim tuan rumah, akhirnya mampu menyamakan skor 1-1 setelah Dani Marvelous yang memanfaatkan umpan matang pada menit ke-51 mampu menyarangkan bola ke gawang Blitar Bandung United yang dijaga Mochamad Febriyanto.

Tampil dihadapan pendukungnya, Persibat tetap berusaha menekan lini pertahanan tim kesebelasan lawan. Upaya Persibat ini akhirnya membuahkan gol melalui Yogi Syaiful Rizal pada menit ke-66.

Hingga peluit panjang berbunyi babak kedua berakhir, kedudukan skor 2-1 untuk kemenangan Persibat Batang.

Pelatih Persibat Batang Bona Simanjuntak mengatakan dirinya merasa puas terhadap hasil yang dicapai anak asuhnya pada pertandingan melawan Blitar Bandung United.

"Kemenangan ini akan menjadi modal semangat untuk menghadapi laga selanjutnya melawan Perserang," katanya.

Nampak Wakapolres Batang Kompol Hartono didampingi Kabag Ops Polres Batang Kompol Puji Irianto memantau langsung jalanya pertandingan tersebut.

إرسال تعليق

أحدث أقدم