Kota Pekalongan, - Dalam rangka membantu warga di wilayah binaannya untuk menjadi calon anggota TNI AD yang berkualitas, Danramil 02/Pekalongan Timur Kodim 0710/Pekalongan Kapten Inf Abdul Mutholib memberikan pelatihan dan bimbingan kepada para pemuda yang akan mendaftar menjadi calon anggota TNI AD, Jumat (25/4/2025).
Pelatihan yang berlangsung di Makoramil setempat ini fokus pada tes kesegaran jasmani. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk memastikan bahwa para pemuda tersebut siap dan memiliki kemampuan fisik yang memadai saat mendaftar menjadi calon anggota TNI AD.
"Kami berharap dengan adanya pelatihan ini, para pemuda dapat meningkatkan kemampuan fisik dan mental mereka, sehingga dapat menjadi calon anggota TNI AD yang berkualitas," ujar Kapten Inf Abdul Mutholib.
Adapun materi yang diberikan dalam kesempatan tersebut adalah, dasar dasar gerakan tes kesegaran jasmani yang meliputi, pus up, pul up, sit up dan pengecekan postur tubuh serta pelatihan ujian tes psikologi
Dengan bimbingan dan pelatihan tersebut Danramil Kapten Abdul Mitholin berharap, para pemuda tersebut dapat mempersiapkan diri dengan baik dan meningkatkan peluang mereka untuk menjadi anggota TNI AD.