Babinsa Koramil 05/Sumbang Dampingi Pelayanan Posyandu di Wilayah Binaan

Banyumas - Serma Pujiyono Babinsa Koramil 05/Sumbang Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma ikut serta mendampingi kegiatan Posyandu Balita dan Pemberian Vitamin A, serta Pemeriksaan Ibu Hamil/Nifas dan Lansia yang dilaksanakan di Posyandu 5 Desa Banjarsari Kulon Kec. Sumbang Kab.Banyumas. Selasa (11/02/2025).


Pada kegiatan posyandu yang diselenggarakan oleh Puskesmas ll Sumbang, bidan desa dan kader posyandu meliputi penimbangan balita, pengukuran tinggi dan berat badan balita, pemberian vitamin A untuk balita serta pemeriksaan ibu hamil dan lansia.

Serma Pujiyono mengatakan keberadaannya tersebut selain untuk menjaga keamanan serta tertib dan lancarnya pelaksanaan kegiatan posyandu sekaligus memberikan motivasi dan imbauan kepada orang tua untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan.

“Selain pendampingan kehadiran kami pada kegiatan posyandu juga bertujuan untuk membantu kelancaran kegiatan serta memberikan himbauan kepada masyarakat khususnya kepada ibu yang memiliki balita dan ibu hamil serta lansia agar datang mengikuti posyandu serta memeriksakan kesehatan secara berkala, ”ungkapnya.


Kegiatan ini merupakan upaya dalam pemeliharaan kesehatan bagi ibu hamil/nifas, lansia serta balita juga sekaligus meningkatkan peran serta masyarakat untuk mengembangkan kegiatan kesehatan serta kegiatan lainnya yang menunjang untuk tercapainya masyarakat sehat sejahtera.

Dalam posyandu yang dilaksanakan di Posyandu 5 Desa Banjarsari Kulon dilakukan pemeriksaan kepada 16 ibu hamil, 33 lansia dan pemberian vitamin A sebanyak 39 balita usia 6-11 bulan dan 45 balita usia 12-59 bulan. (Str).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama