Pekalongan – Memeriahkan HUT TNI Ke – 77 tahun 2022 yang jatuh pada 5 Oktober mendatang, Kodim 0710/Pekalongan kini melaksanakan berbagai kegiatan diantaranya adalah Bakti Sosial Sunatan Massal yang dilaksanakan di Koramil 14/Kandangserang, Senin (3/10/2022).
Kegiatan sunatan massal kali ini, TNI Koramil 14/Kandangserang bekerja sama dengan tenaga kesehatan dari Puskesmas Kandangserang dan Klinik Medika Sejahtera yang diikuti 14 anak dari berbagai desa se Kecamatan Kandangserang.
Dikatakan Danramil 14/Kandangserang melalui Bati Tuud Serma Warnoto bahwa kegiatan Bakti Sosial Sunatan Massal yang di gelar adalah dalam rangka HUT TNI Ke – 77 bertujuan membantu dan meringankan beban masyarakat yang kurang mampu untuk mengkhitankan anak.
“Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI bersama instansi terkait dan komponen bangsa lainnya dalam membantu masyarakat yang kurang mampu khususnya di wilayah teritorial Koramil 14/Kandangserang”, jelas Serma Warnoto.
Ia juga berharap, dengan adanya kegiatan tersebut hubungan sinergitas TNI dan masyarakat terus semakin kuat sesuai dengan tugas TNI dalam rangka menyiapkan sistem pertahanan rakyat semesta.
Kepala Puskesmas Kandangserang Jumian, S.KM dikesempatan yang sama menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI yang telah berkolaborasi dengan tenaga kesehatan dalam menggelar Bakti Sosial Sunatan Massal.
“ Kami mengucapkan terima kasih kepada TNI khususnya Koramil Kandangserang yang telah menyelenggarakan Bakti Sosial Sunatan Massal dan semoga kedepan untuk jumlah pesertanya dapat lebih ditingkatkan”, tuturnya.
Sementara itu Mul warga Desa Tajur Kecamatan Kandangserang, salah satu orang tua peserta sunatan massal menyampaikan, bahwa kegiatan ini sangat membantu masyarakat yang memang membutuhkan. Menurutnya biaya untuk sunat saat ini tidak murah sehingga dengan adanya program – program dari pemerintah seperti TNI atau instansi yang lain dapat meringankan beban biaya sunat.
“Di hari ulang tahun TNI ini semoga kedepan TNI semakin kuat dalam menjaga keamanan dan keutuhan NKRI”, pungkasnya.