Kasdim Pekalongan Hadir Sebagai Narasumber Pada Kegiatan Sarasehan Satpol PP


Kota Pekalongan - Kasdim 0710/Pekalongan Mayor Inf Raji hadir menjadi narasumber pada acara sarasehan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat (Tibumtranmas) yang diselenggarakan oleh Satpol PP Kota Pekalongan dengan tema "Partisipasi Masyarakat Dalam Pemeliharaan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat", bertempat di ruang Amarta Setda Kota Pekalongan, Kamis (24/9/2020).

Hadir  kegiatan tersebut meliputi dari unsur kelembagaan kelurahan, kepala kelurahan sampai camat yang ada di wilayah Kota Pekalongan, Babinsa Kodim 0710/Pekalongan dan Bhabinkamtibmas Polres Pekalongan Kota.

Dalam kesempatan itu Kasdim menyampaikan bahwa sekecil apapun permasalahan yang ada di wilayah semua aparat keamanan setempat harus tahu dan peka terhadap hal - hal yang sifatnya menonjol. Seperti  peduli kepada warga pendatang ataupun tamu yang masuk ke wilayahnya masing-masing.

Karena semua tidak menutup kemungkinan akan terjadi hal - hal yang tidak diinginkan oleh kita semua. "Jadi jangan sampai kecolongan apabila ada tamu atau warga yang tidak dikenal masuk ke wilayah tanpa sepengetahuan aparat yang ada di wilayah tersebut", Jelas Kasdim.

Lanjut Kasdim, dirinya mengingatkan kepada aparat keamanan yang ada di wilayah harus menjadi mata dan telinga satuan atas, dan ini merupakan tanggung jawab kita bersama mulai dari tingkat bawah yaitu RT, RW, Kelurahan dan semua unsur yang ada baik Babinsa maupun Bhabinkamtibmas yang selanjutnya diteruskan ke tingkat yang lebih atas yaiti Kecamatan, Koramil serta Polsek.

"Mari kita aktifkan ronda malam di lingkungan kita masing-masing dan ini semua demi menjaga keamanan di wilayah lingkungan kita dan bila memang diperlukan pembinaan dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas selalu siap untuk membantu dalam setiap pelaksanaannya" Pungkasnya.(pendim pkl)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama