Puluhan Personel Gabungan Kerja Bakti Bersihkan Reruntuhan Rumah Roboh


Batang - Puluhan personel gabungan terdiri dari TNI-Polri, Muspika, bersama komponen masyarakat dukuh Kedungmiri Kelurahan Kasepuhan Kecamatan Batang kerja bakti membersihkan reruntuhan bangunan rumah warga yang roboh, Jumat (14/8/2020).

Kapolsek Batang Kota Polres Batang AKP Sukamto mengatakan pembersihan ini memang sudah direncanakan sebelumnya.

"Setelah mendapatkan informasi dari Bhabinkamtibmas Kelurahan Kasepuhan jika ada rumah warga yang rumahnya roboh di wilayah desa binaanya, kita langsung koordinasi dengan Forkopimcam Batang untuk laksanakan kerja bakti membantu membersihkan puing bangunan," Kapolsek Batang Kota AKP Sukamto.

Kegiatan tersebut sebagai wujud sinergitas TNI-Polri dan pemerintah bersama masyarakat dalam kepedulian dan gotong-royong.

“Dengan gotong royong pekerjaan dapat selesai dengan cepat. Sekaligus menjalin silaturahmi dan kekompakan," katanya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama