Batang - Untuk mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19) dan memastikan kondisi kesehatan para pendaftar calon anggota Polri, Bagian Sumber Daya (Bag Sumda) bersama Urusan Kesehatan (Urkes) Polres Batang melakukan pengecekan suhu tubuh.
Satu persatu sebelum memasuki ruangan untuk verifikasi pendaftaran online, mereka di cek suhu tubuhnya. Pemeriksaan dilakukan di depan ruang Bag Sumda Polres Batang.
Usai pengecekan, Kapolres Batang AKBP Abdul Waras melalui Kabag Sumda Kompol Siti Za'amah menjelaskan, kegiatan ini merupakan langkah upaya pencegahan penyebaran covid-19 dan memastikan kondisi kesehatan pendaftar calon anggota Polri.
"Tujuan kegiatan ini adalah untuk pencegahan dan memastikan stamina mereka sehat, terbebas dari virus maupun penyakit lainya termasuk virus corona," jelas Kabag Sumda Kompol Siti Za'amah, Kamis (19/3/2020).
Ia juga mengimbau para pendaftar calon anggota Polri, untuk senantiasa rutin berolahraga dan menerapkan pola hidup sehat dirumah.
"Rajinlah berolahraga dan membiasakan cuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas, agar tetap terjaga kondisi tubuh dan cegah masuknya virus corona. Harapanya, agar nanti dapat mengikuti tes seleksi menjadi anggota Polri dengan baik dan lancar," tutupnya.
Kompol Siti Za'amah menambahkan dari hasil pengecekan suhu tubuh dalam keadaan normal dan sehat.
"Setelah Kami cek, kondisi Mereka normal dan sehat. Selain itu, Mereka juga mendapat nomor peserta dan juga kita jelaskan untuk penyusunan berkas buat nanti pemeriksaan awal," tambahnya.
Tags:
Kepolisian