Kapolres Batang Pantau Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu 2019 Tingkat Kecamatan

Kapolres didampingi PPK dan Panwascam mengecek kotak suara hasil pemungutan suara pilpres dan pileg,
Kabupaten Batang
Polres Batang berkomitmen menjamin keamanan dan memastikan tahapan Pemilu 2019 di Kabupaten Batang berjalan dengan aman dan lancar. Maka, Polres melakukan pemantauan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 tingkat Kecamatan, Sabtu (20/4).

Kegiatan pemantauan dipimpin langsung oleh Kapolres Batang, AKBP Edi S Sinulingga, didampingi pejabat utama keliling ke 15 Kecamatan dengan menggunakan sepeda motor jenis trail.

Kapolres Batang melalui Kabag Operasi Kompol Hartono mengatakan, proses rekapitulasi penghitungan suara kini ditahap tingkat Kecamatan, petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) mengadakan rekapitulasi suara dari tiap TPS, yang akan berlangsung selama empat hari kedepan, bahkan lebih.

"Proses rekapitulasi terus kami kawal dari tahap demi tahap, dengan harapan semua bisa berjalan tanpa ada kendala," ujar Kabag Ops Kompol Hartono.

Dalam kunjungan tersebut Kapolres didampingi PPK dan Panwascam mengecek kotak suara hasil pemungutan suara pilpres dan pileg, bahkan kapolres memeriksa sekeliling gedung penyimpanan surat suara untuk memastikan keamanannya.

Selain itu, kata Hartono, kepada anggota yang bertugas melaksanakan pengamanan kotak suara di PPK untuk meningkatkan keamanannya dan selalu waspada dalam melaksanakan tugas di PPK dan ikut mengawasi apabila orang yang tidak berkompeten masuk kedalam gudang logistik pemilu.

"Anggota polri yang bertugas di PPK untuk selalu bersinergi dengan TNI dan Linmas dalam melaksanakan pengamanan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," pesannya.

Kompol Hartono juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak terbelah setelah pesta demokrasi. Jangan mengeluarkan statement yang memancing, terutama di media sosial.

"Pesta demokrasi sudah selesai, mari masyarakat jadi warga  yang baik untuk selalu menjaga persatuan bangsa dan Mari kita ciptakan dan wujudkan bersama kondusivitas kamtibmas di Batang yang aman, damai dan sejuk," pungkasnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama