Diduga Mabuk, Rahul Tewas Tenggelam

Diduga mabuk berat, Rahul Fahmi (27 th) warga Rt 11 Rw 03  Dukuh Krandon, Desa Sidorejo, Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang akhirnya harus tewas tenggelam di Kali Kupang, masuk wilayah Kelurahan Kuripan Kidul, Kecamatan Pekalongan Selatan, Kota Pekalongan.
Dari informasi yang berhasil dihimpun, Korban terlihat warga setempat  berjalan menuju kearah sungai, Senin (2/1/16) petang sekira pukul 17.30 WIB sedangkan rekanya yang berjalan mengikuti dibelakangnya.
"Kami baru tahu ketika teman korban yang bernama imam berteriak meminta tolong karena ada yang tenggelam. Selanjutnya kami pun membantu mencari korban namun tidak ketemu," ungkap warga yang enggan disebut namanya.
Diketahui pula rekan korban yang bernama Imam, saat diajak bicara warga mulutnya berbau minuman beralkohol.
Terpisah Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan di BPBD Kota Pekalongan, Hengky Susilo Hadi mengatakan, setelah mendapatkan laporan adanya orang tenggelam, pihaknya langsung menuju lokasi malam itu juga.
Namun karena kondisi sungai sedang tinggi dan medan yang gelap tanpa penerangan memadai hingga sangat beresiko serta membahayakan tim maka diputuskan pencarian dilakukan esok hari.
"SOP kita tidak melakukan pencarian pada malam hari dengan keamananan yang minim," terang Hengky.
Hengky menjelaskan, pencarian korban melibatkan beberapa kelompok tim SAR dari Kota Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan yang sejak pagi menyisir titik yang dicurigai sebagai lokasi keberadaan jasad korban.
Baca Juga : Pencarian Jasad Rahul, Dihentikan Sementara
"Setelah ini mungkin agak siang sedikit tim dari Basarnas Jateng dan tim selam dari Brimob Kalibanger akan tiba untuk membantu pencarian," ungkap Hengky.
Hingga berita ini ditulis pencarian korban masih terus dilakukan hingga akhirnya tim Basarnas bersama tim selam Brimob Kalibanger tiba di lokasi dan langsung melakukan persiapan.
Baca Juga :

Dua Hari Tenggelam, Jenazah Rakhul Ditemukan Tersangkut Di Bawah Jembatan Gantung

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama